Friday, May 6, 2011

Ridho Rhoma


Mohammad Ridho Irama atau lebih dikenal dengan Ridho Irama atau Ridho Rhoma, lahir di Jakarta tanggal 14 Januari 1989, dia adalah anak angkat Rhoma Irama dengan istri keduanya Ricca Rachim.
Ridho mulai mengikuti jejak ayahnya untuk berkiprah di musik dangdut. Saat ini Ridho sudah diperkenalkan pada masyarakat. Pada acara tahun baru 2009, sang ayah, Rhoma, mengajak Ridho untuk tampil di panggung dangdut bersama dengan grup band Soneta.

Sejak kecil, Ridho telah mencintai musik dangdut. Ia pertama kali naik panggung musik dangdut ketika masih duduk di bangku SMP kelas 3.
Demi meningkatkan pamor musik dangdut di negeri sendiri, Ridho membentuk grup band dengan aliran pop dangdut, Sonet 2 Band pada tanggal. 22 Januari 2009, album perdana bersama Sonet 2 diluncurkan. Tentunya masih dengan campur tangan sang raja dangdut yang dengan  sengaja mencetak Ridho sebagai generasi penerusnya.
Lagu-lagu hits di album Menunggu 90% lagu-lagu ayahnya Rhoma Irama yang disajikan dengan irama agak ngepop , hanya beberapa lagu saja yang baru antara lain Lets Have Fun Together, selebihnya adalah lagu-lagu yang pernah populer sebelumnya milik sang ayah seperti : Menunggu, Syahdu, Dawai Asmara dll.
Lepas dari itu semua kehadiran Ridho Rhoma di dunia dangdut telah menambah makin bervariasi musik dangdut, disaat para pencipta lagu terlihat vakum dan hanya menampilkan lagu-lagu daur ulang
,

Diskografi

  • (2009) Menunggu

Filmografi

  • (2010) Dawai 2 Asmara

No comments:

Post a Comment