Friday, February 4, 2011

The Dance Company


The Dance Company adalah kelompok musik (band) dari Indonesia yang berdiri sekitar tahun 2007. Personil The Dance Company terdiri dari Embot alias Nugi Nugraha pada drum, Riyo di vokal, Wega di bass dan Bebe alias Pongky Jikustik. Jalur musik yang dipilih adalah pop-rock. The Dance Company sudah membuat album mini. Album tersebut berisikan enam lagu termasuk lagu 'Papa Rock n Roll' yang menjadi jagoannya.

The Dance Company terbentuk karena kebersamaan keempat personil mengikuti KTT Pemanasan Global di Bali pada tahun 2007 yang lalu. Nama band yang mengusung berbagai genre musik ini pun diambil dari sebuah toko di pulau dewata. Mereka mengaku membentuk band hanya untuk sekedar fun belaka. Karena menurut mereka kebanyakan orang membentuk band agar laku. Padahal esensinya musik fun dan jujur



Diskografi

  • (2009) The Dance Company yang memuat lagu-lagu sebagai berikut :
  • Papa Rock n Roll
  • Coba Kau Bayangkan
  • Modal Cinta
  • Say What You Say
  • So Far Away
  • Dance Company

Shopia Latjuba


Lihat Saja Nanti dan Hanya Untukmu adalah dua lagu hitsnya yang saya suka, tentu selain Hold On yang mendapat penghargaan, penyanyinya bernama lengkap Sophia Inggriani Latjuba, lahir di Berlin Barat, Jerman tanggal 18 Agustus 1970 atau yang lebih dikenal dengan Sophia Latjuba adalah bintang sinetron, pemain film, dan bintang iklan. Melejit lewat film Bilur-Bilur Penyesalan di tahun 1987.
Mantan istri musisi Indra Lesmana ini juga dikenal sebagai penyanyi. Beberapa album solo dan duetnya bersam Indra Lesmana cukup dikenal. Salah satunya tembang Hold On yang ,mendapat penghargaan Best Video Klip di Brasou, Rumania. Saat ini Sofi begitu ia akrab disapa sedang aktif di bidang pendidikan dan sosial bersama suami keduanya Michael A. Villarreal yang berkebangsaan Amerika. Dari Michael, Sofi memiliki anak bernama Manuela. Karier keartisan Sofi diteruskan oleh anaknya  Eva Celia Latjuba.

Filmografi

  • (1987) Bilur-Bilur Penyesalan
  • (1989) Rio Sang Juara
  • (1989) Valentine Kasih Sayang Bagimu
  • (1989) Ketika Cinta Telah Berlalu
  • (1990) Pengantin
  • (1991) Taksi Juga
  • (1991) Catatan Si Boy V
  • (1998) Kuldesak

Sinetron

  • Terlanjur Sayang
  • Setangkai Bunga Mawar
  • Aku Tak Berdosa
  • Dibalik Asrama (FTV)
  • Mata Hati (FTV)
  • Tali Kasih
  • Pencopet Cinta 1 - 2
  • Borju
  • Mama
  • Si Kembar
  • Kumpul Bocah
  • Manusia Bodoh

Penghargaan

  • BASF Awards (1994), "Best Album Arrangement", Hanya Untukmu
  • "Best Video Clip", Hold On in Brasou, Romania
  • Video Music Indonesia (VMI) Award, Runner Up forBest Video Clip, Tak Kubiarkan

Album

  • Senyum Yang Hilang
  • Lihat Saja Nanti
  • Hanya Untukmu
  • Hold On
  • Kabut Di Kaki Langit
  • Tak Kubiarkan
  • Kangen (Single Duet Dengan Chrisye)
  • Setangkai Anggrek Bulan (Single Duet Dengan Chrisye)

Presenter

  • Impresario 008 
  • Famous To Famous 
  • San Chi Pa 

Iklan

  • Jamu Tolak Angin
  • Betadine
  • Country Viesta
  • Digitec Turbo
  • Giv
  • Suzuki Vitara
  • Vitamin Vitonal

Nafa Urbach


Setelah disunting Zack Lee, Nafa Urbach, artis asal Magelang kelahiran 19 September 1980 ini menghilang dari hingar bingar dunia selebriti tanah air, selain sebagai artis, Nafa juga tercatat sebagai penyanyi Indonesia yang pernah sukses kala itu.
Nafa mengawali keriernya di dunia hiburan Indonesia dari menyanyi. Kemunculan Nafa di jalur musik slow rock seolah menjadi generasi penerus artis legendaris Nike Ardilla. Saatnya pun tepat, sesaat setelah meninggalnya rocker asal Bandung tersebut. Bahkan Deddy Dores, pria yang kerap menciptakan lagu untuk Nike juga membuatkan lagu untuknya.

Kehidupan pribadi

Artis keturunan Jerman ini menikah dengan pesinetron Zack Lee. Mereka menikah 16 Februari 2007 di Gereja Immanuel, Jakarta Pusat. Nafa sempat mengandung 1,5 hingga akhirnya ia keguguran sekitar pertengahan bulan Agustus 2007. Sebelum menjalin hubungan dengan Zack Lee, Nafa sempat berpacaran dengan pesinetron Primus Yustisio yang kini menjadi suami bintang sinetron Jihan Fahira. Bahkan demi Primus pula, Nafa sempat berpindah ke agama Islam. Dia juga membuat heboh dunia hiburan Indonesia karena perpindahan agama lagi dari Islam ke Kristen setelah putus dari Primus.

Album

  • Bagai Lilin Kecil
  • Hatiku Bagai Terpenjara
  • Bandung Menangis Lagi (Bersama Deddy Dores)
  • Hati tegores Cinta (Bersama Rudy Chysara)
  • Hati Yang Kecewa
  • Hatiku Bagai Di Sangkar Emas
  • Cinta Semusim
  • Bilakah (Single)
  • Gita Cinta (Bersama D'Urbach)
  • Hati Yang Rindu
  • Tiada Dusta Di Hatiku
  • Jujur Saja
  • Berlari
  • Cinta Abadi (2010)

Sinetron

  • Kembalinya Si Manis Jembatan Ancol
  • Bidadari Yang Terluka
  • Permataku
  • Terpikat
  • Pertalian
  • Permaisuri Hatiku
  • Dua Kali Aku Mencintaimu
  • Kehormatan
  • Kalau Cinta Sudah Bicara
  • Kalau Cinta Sudah Bicara 2
  • Mau Nggak Mau Harus Mau
  • Kurindu Jiwaku
  • Pencopet Cinta 3
  • Pelangi Di Wajahku 1
  • Pelangi Di Wajahku 2
  • Pelangi Bidadariku 1
  • Langkahku
  • Pengorbanan Anggun

Iklan

  • Hemaviton
  • Hassenda
  • Pagoda Pastilles

Wednesday, February 2, 2011

Maya Rumantir


Maya Olivia Rumantir, adalah penyanyi, artis, fotomodel Indonesia kelahiran Sulawesi atau tepatnya di Makassar pada tanggal 2 April 1964. Di Ujungpandang ia mulai menyanyi dan meraih penghargaan penyanyi cilik favorit pada 1976 dan juara ke-3 Festival Pop Singer Sulawesi Selatan. Setelah pindah ke Jakarta, ia bersekolah di SMA Bunda Hati Kudus. Selain itu ia pernah menjadi juara turnamen bulutangkis junior Jakarta Barat.

Pada tahun 1980 ia terpilih sebagai Queen of BASF Indonesia dan meraih penghargaan Golden Record untuk penyanyi pop tahun 1985-1986. Pada tahun 1988 ia juga meraih gelar The Best Indonesian Photo Model (1988). Setelah itu ia menjadi presiden direktur Institut Pengembangan Sumber Daya Manusia Maya Gita. Ia juga mendirikan Yayasan Maya Bhakti Pertiwi. Setelah menjalin hubungan dengan Hutomo Mandala Putra, ia sekarang menikah dengan Takala Gerald Manumpak Hutasoit.

Film

  • (1980) Nostalgia di SMA
  • (1984) Cinta di Balik Noda

Lagu Rohani

  • Tuhan Yesus Setia
  • Satu dalam Kasih
  • Dialah Yehova
  • Semua Anugerahnya

Lisa A Riyanto


Menggunakan nama besar ayahnya di dunia musik Indonesia, itulah yang dilakukan oleh penyanyi Indonesia Lisa A. Riyanto, lahir di Jakarta 6 September 1975, Lisa adalah seorang bintang yang bersinar saat itu, namun setelah menikah dunia musik telah ditinggalkannya. Salah satu lagu hitsnya kala itu adalah "Biarkan Orang Bicara". Ia merupakan anak dari seorang pengarang lagu legendaris bernama A Riyanto.

Pada tahun 2001, Lisa A Riyanto menikah dengan dosen Richardus Eko Indrajit dan mempunyai anak bernama Atria Amelda Indra Putra dan Satria Amadeus Indra Putra.

Diskografi

  • Setiap Waktu
  • Air Mata Kekasih
  • Biarkan Orang Bicara
  • Bagaimana Kasih
  • Aku Tetap Sayang
  • Terserah Kasih
  • Jendela Mimpi

Tuesday, February 1, 2011

Lilis Suryani


Pernah mendengar lagu yang populer tahun 60-70an berjudul Gang Kelinci?, nama penyanyinya adalah Lilis Suryani, lahir 22 Agustus 1948 dan meninggal 7 Oktober 2007 dalam usia 59 tahun, Lilis Suryani adalah seorang penyanyi Indonesia. Lagu berjudul Gang Kelinci  diciptakan oleh Titiek Puspa, selain lagu Gang Kelinci, Lilis juga mempopulerkan lagu Genjer-Genjer yang selalu dikaitkan dengan Gerakan 30 September atau PKI sehingga dilarang dimainkan setelah 1965. Lilis meninggal dalam usia 59 tahun, meninggalkan tiga anak serta delapan cucu. Ia wafat setelah berjuang selama 4 tahun melawan penyakit  kanker rahim yang dideritanya.

Album

  • Gang Kelinci (Remaco. RL-020)
  • CING TULUNGAN. (Remaco. REP-020)
  • Kini Kau Jauh. (Irama. EP-49)
  • KISAH REMAJA. (Remaco. REP-010)
  • Air Mata (Remaco. RL-058)
  • Telepon (Irama.LPI 17597)
  • Tiga Malam (Irama. LPI 175111)
  • ANTOSAN. (Bali.RLL-002)
  • PEMBURU (Remaco. RL-044)
  • PULANG MUHIBAH. (Irama.LPI 175123)
  • Volume 3. Dadu Cinta.(Granada)
Album Kumpulan
  • ANEKA 12. Edisi Istimewa. (Pergi Berjoang; Janger. -Remaco. RLL-003)
  • ANEKA 12 volume 4. (Bunga Melati. -Remaco. RLL.007)

Lagu Sunda

Lilis Suryani berhasil mempopulerkan lagu-lagu Sunda di kancah nasional. Lagu-lagu tersebut adalah:
  • Antosan
  • Teungteuingeun
  • Cing Tulungan
  • Pileuleuyan, didendangkan dalam film Di Ambang Fadjar (1966) karya Pietradjaya Burnama.

Maribeth


Denpasar Moon adalah lagu yang sempat melegenda di Indonesia, dinyanyikan oleh Maribeth Pascua penyanyi Filipina kelahiran Bayombong 14 Januari 1972. Awal kariernya sebagai penyanyi adalah sebagai pemenang ajang Voice Of Asia 1991. Ia populer di Indonesia lewat lagu Denpasar Moon di tahun 1993 dan Born To Sing di tahun 1994. Ia juga sempat berakting dan menjadi bintang tamu dalam sinetron yang berjudul sama dengan lagu yang di populerkannya Denpasar Moon atau Bulan Di Denpasar yang pernah tayang di Indosiar di tahun 1995.

Maribeth memutuskan menjadi warga negara Indonesia karena kecintaannya terhadap Indonesia. Sayang hingga kini, keinginan tersebut belum terwujud. Rencana pernikahannya dengan Steven Rumangkang (kini suami Angel Karamoy) yang sedianya memuluskan jalan menjadi WNI pun kandas. Dalam perjuangannya menjadi WNI, Maribeth bahkan pernah ditipu.

Album

  • Alone Against The World
  • Born To Sing
  • Friends
  • Kompilasi Suara Kebersamaan
  • Maribeth Karaoke
  • No Matter How

Sinetron

  • Denpasar Moon/Bulan Di Denpasar (Bintang Tamu)

Sunday, January 30, 2011

Asbak Band


Band baru ini lahir dan besar di Jakarta, namanya Asbak Band merupakan sebuah grup musik Indonesia. Grup musik ini dibentuk pada tahun 2008. Anggotanya berjumlah 5 orang yaitu Arthur, Capoenk, Rully, Jezzy, Iman. Album pertamanya ialah Membuatmu Cinta Padaku dirilis pada tahun 2008. Grup musik ini umumnya bergenre pop rock. Lagu-lagu lainnya adalah : Jangan Letih Mencintaiku, Bukan Salahku, Luka Terindah, Bukan Yang Pertama, Cara Mencintaiku, Bila, Tuhan Tolong Diriku, Bukan Lelaki Setia dan Membuatmu Cinta Padaku


Diskografi

  • (2008) Membuatmu Cinta Padaku
Membuatmu Cinta Padaku

Aku bisa membuatmu cinta kepadaku
Meski kau tak pernah mencintaiku
Biar saja waktu yang kan menjawab
Semua padamu
**
Lama sudah
Telah kutunggu
Jawaban untuk hatiku
Bicaralah tentang kejujuranmu
*courtesy of LirikLaguIndonesia.net
Satu makna yang aku tunggu
Berartikah baik untukku
Biar ku pahami
Walau harus kucari

Back to * 2x

Back to **

Bukan ku memaksakan kamu
Agar mencintaiku
Dan jatuh padaku

Tapi kucoba tuk yakinkan
Kepada dirimu
Tulusnya hatiku

Back to * 4x

    Mahkota Band


    Lagu "Jangan Ganggu Dulu" milik Mahkota Band merupakan  lagu yang sempat melambungkan nama grup musik ini, Mahkota Band adalah sebuah grup musik asal Indonesia yang dibentuk pada tahun 2009. Grup musik ini beranggotakan 5 orang yaitu Imeng (vokal), Rangga (bass), Ega (gitar),Dino (drum) dan Verry (keyboard). Genre musik ini adalah pop. Album pertamanya ialah Jangan Ganggu Dulu dirilis pada tahun 2009 silam.

    Diskografi

    • (2009) Jangan Ganggu Dulu
    • (2010) Kau Memilih Dia
    Jangan Ganggu Dulu

    Intro : Am Dm G E 2x
    *courtesy of LirikLaguIndonesia.net
    Am                     Em
    apakah bosan kau terus sakiti aku
    F                      C    E
    namun ku tetap mencoba bersabar
    Am                 Em
    tapi manusia memiliki batas asa
    F                    C     E
    jika kau lakukan berulang-ulang


    Reff:
    C                  G
    jangan kau ganggu aku dulu
    Am                Em
    aku tak ingin bertemu kamu
     F          Dm       E
    kuharap kamu akan berubah
    C               G
    jangan hubungi aku dulu
    Am                   Em
    aku tak ingin kau ganggu dulu
     F            Dm          E
    sekarang kau pikirkan salahmu


    Intro : Am Dm G E

    Am                     Em
    Coba kau pikir mengapa aku begini
    F                     C    E
    aku merasa kau takkan setia


    Back to reff
    Interlude : Dm G C F
               Dm Em Am


    Dm       G       C            F
    aku mengalah dan putuskan semua
    Dm           E
    ku ingin kau sadari


    Back to reff

      Merpati Band

       
      Masih ingat lagu berjudul panjang yang sempat menjadi hits di Indonesia? judul lagu tersebut "TSSI" kepanjangan Tak Selamanya Selingkuh Itu Indah, penyanyinya adalah kelompok Merpati Band  yang merupakan sebuah grup musik asal Indonesia yang berdomisli di Jakarta. Merpati band berasal dari kota kecil di Kabupaten Ciamis Jawa Barat atau tepatnya Banjarsari. Grup musik ini dibentuk pada tahun 2007.

      Anggotanya berjumlah 5 orang yaitu Ranie (vokal), Andi (gitar), Liez (gitar), Ayus (bass), dan Boegil (kibor). Album pertamanya ialah Tak Sealamnya Selingkuh Itu Indah dirilis pada tahun 2008. Band ini umumnya bergenre pop rock. Album kedua tahun 2010 mengandalkan hits Tak Rela, apakah akan sesukses TSSI, kita tunggu perkembangannya.

      Diskografi

      • (2008) Tak Selamanya Selingkuh Itu Indah
      • (2010) Tak Rela
      Tak Rela ciptaan Andy Merpati

      andaikan saja kau mau mengerti
      tentang perasaanku selama ini
      yang tak menginginkan kamu trus merasa
      hati dipenuhi rasa curiga
      *courtesy of LirikLaguIndonesia.net
      coba kau pahami keadaanku
      ku hanya menguji kesabaranmu
      ternyata kau tlah salah menilaiku
      kau tinggalkanku untuk cinta yang baru

      reff:
      sesungguhnya aku tak rela
      melihat kau dengannya
      sungguh hati terluka

      cukup puas kau buat diriku
      merasakan cemburu
      kembalilah padaku

      bukan ku menarik ulur hatimu
      salahkah jika ku mengharapkanmu
      ku tahu hatimu hanya untukku
      kau bersamanya pelarian semata

      repeat reff [2x]

      andaikan saja kau mau mengerti

        Yovie Widianto


        Yovie Widianto, lahir di Bandung 21 Januari 1968 dikenal sebagai salah satu pendiri dan personel grup musik Kahitna di posisi keyboard. Yovie memang memotori band—yang awalnya bermain fusion jazz dan kemudian berbelok ke pop—itu sejak didirikan pada 1986. Selain itu, Yovie juga dikenal sebagai pencipta lagu ternama di belantika musik Indonesia.

        Ia bahkan sukses mengorbitkan banyak lagu beserta penyanyinya melalui karya-karyanya yang bernuansa cinta, seperti Rio Febrian, Audy, RSD, Rita Efendy, Yana Yulio, Pinkan Mambo, Delon, Astrid, Chrisye, Glenn Fredly, Lingua, Andity, Ikhsan, Dirly, Ghea, Bening, Lisa A Riyanto, Hedy Yunus, Dea Mirella, Rossa, Resa Herlambang, Monita, dan sebagainya. Yovie juga menjadi Juri Indonesian Idol 2 menggantikan Dimas Djayadiningrat

        Awal karier

        Yovie lahir di keluarga yang sangat dekat dengan musik. Meski begitu, sang bunda awalnya melarang Yovie berprofesi sebagai musisi. Yovie berkenalan dengan musik jazz saat berusia 5 tahun. Pamannya, Hasbullah Ridwan, yang tidak lain adalah  Elfa Secioria, salah satu komposer dan musisi senior Indonesia adalah orang yang berperan mengenalkan Yovie pada musik jazz.
        Kemudian Yovie pun mulai bermain band, dengan masih membawa 'ruh' jazz. Sejak duduk di bangku SMP, Yovie telah rutin bermain band di Hotel Savoy Homann, Bandung. Ruth Sahanaya dan Trie Utami pernah menjadi teman main band-nya saat itu.
        Yovie mulai berkiprah di tingkat nasional dengan mengikuti Festival Band Tingkat Nasional di Balai Sidang Jakarta (sekarang Jakarta Convention Center/JCC) tahun 1986. Tahun yang sama ia membentuk Kahitna. Sejak saat itu, berbagai prestasi nasional dan internasional diraih Yovie. Salah satunya adalah The Best Composer pada Young Star International Festival di Taipei, Taiwan, tahun 1991.
        Perkenalan pertama Yovie dengan musik pop pada tahun 1986 melalui album David Foster yang musik-musiknya memiliki melodi sederhana, tetapi chord-nya susah, dan satu lagu bisa memiliki beberapa nada dasar yang berbeda. Menurut Yovie berkat David Foster dia menjadi tahu bahwa musik pop bisa dibuat berbobot. Sejak saat itu, Yovie mulai melirik industri musik pop Indonesia dengan patokan karya-karya 'pop bergizi' David Foster dan Quincy Jones.
        Yovie dalam ajang AMI Awards 2009, ia mendapatkan nominasi terbanyak, sebanyak 7 nominasi, dalam kategori duo/kolaborasi/grup terbaik, penata musik terbaik, pendatang baru terbaik dari yang terbaik, album terbaik dari yang terbaik, karya produksi terbaik dari yang terbaik.

        Kahitna

        Tahun 1994, bersama Kahitna, Yovie merilis album perdana mereka, Cerita Cinta. Sejak saat itu kesuksesan Yovie dimulai. Yovie bersama Kahitna telah merilis 7 album yaitu Cerita Cinta (1994), Cantik (1996), Sampai Nanti (1998), Permaisuriku (2000), Cinta Sudah Lewat (2003) dan Soulmate (2006) serta album The Best of Kahitna (2002).
        Kahitna pernah meraih prestasi Grand Prix Winner Band Explosion 1987 dan Band Explosion Tokyo-Japan 1991.

        Solo

        Medio 2000, Yovie merilis album yang diberi judul Kumpulan Karya Terbaik Yovie Widianto. Tahun 2005, Yovie merilis album A Portrait of Yovie, kumpulan lagu-lagu terbaiknya yang dibawakan oleh para penyanyi kenamaan. Di album ini, ada karya terbaru Yovie berjudul "Tak 100%" dibawakan oleh Astrid, penyanyi yang sudah berkiprah mengisi soundtrack Tusuk Jelangkung. Runner-up Indonesian Idol, Delon, juga turut menyanyikan sebuah lagu terbarunya yang berjudul "Terjaga di Setiap Mimpiku". Sebagai single unggulan, dipilihlah lagu "Salahi Aku (Ku Jatuh Cinta Lagi)" yang dinyanyikan Rio Febrian. Di album ini, Yovie juga dibantu oleh Stephen Santoso dan Tohpati dalam mengaransemen lagu-lagu baru.
        Sebagai penghargaan 23 tahun perjalanannya di belantika musik Indonesia, Yovie menggelar konser spesial yang diberi tajuk A Mild Live The Magical Journey Of Yovie Widianto. Konser tersebut berlangsung 14 September 2006 di Plenary Hall, Jakarta Convention Center. Dua tahun sebelumnya, Yovie pernah menggelar konser 'kecil' atas pencapaian kariernya di dunia musik selama 21 tahun bertempat di Zoom Resto & Lounge, Jakarta, Minggu, 25 Januari 2004.
        Setelah sukses menggelar konser, Yovie kembali hadir lewat album barunya bertitel Kemenangan Hati (2007). Dari 12 lagu yang ada dalam album ini, tiga di antaranya pernah dinyanyikan Yovie saat konser.

        Yovie &The Nuno

        Tahun 2001, Yovie merilis album dengan bendera Yovie & Nuno bertajuk Semua Bintang. Nama band Nuno diambil dari bahasa Latin, Numero Uno, yang artinya nomor satu. Band bentukannya ini adalah wujud idealisme Yovie yang tak bisa diolah maksimal di Kahitna. Pada album ini, selain bersama The Nuno, Yovie juga berkolaborasi dengan Andi rif, Fariz RM, Glenn Fredly, Andy  salah satu personel grup Warna. Album ini terkesan lebih 'garang' dibanding albumnya bersama Kahitna. Apalagi dengan dukungan personil The Nuno, Baron yang mantan gitaris Gigi dan Rere yang drummernya Grass Rock.
        Tiga tahun kemudian, Yovie & Nuno berganti nama menjadi Yovie & The Nuno serta merilis album baru bertajuk Kemenangan Cinta (2004). Di album kedua ini, personel The Nuno ada yang berganti. Kebanyakan berasal dari Surabaya. Personel The Nuno untuk album kedua yaitu Ersta, mantan bassis X-men (bass), Gail (vokal), Diat (gitar), Rere (drum), dan Dudi Oris (vokal).
        Penghujung 2007, Yovie mengeluarkan album lagi. Kali ini kembali dengan nama Yovie & Nuno. Ini dikarenakan Gail (vokal), Ersta (bas) dan Rere (drum) sebagai personil Yovie & The Nuno mengundurkan diri. Yovie pun merekrut Dikta pada vokal untuk mendampingi Dudi dan Diat di posisi gitar untuk bergabung dalam Yovie & Nuno. Untuk menandai kemunculan Yovie & Nuno, mereka meluncurkan album bertajuk The Special One (2007) yang terinspirasi dari penggalan lirik lagu "Janji Putih" ciptaan Yovie, yang dipopulerkan Bening.

        Kehidupan pribadi

        Yovie menikah tahun 1998 dengan Dewayani, yang kini telah memberinya sepasang anak. Yang bernama Arsy dan Yara, kini Arsy sudah berumur 9 tahun dan Yara 5 tahun (@2009).

        Diskografi

        Kahitna

        • (1994) Cerita Cinta
        • (1996) Cantik
        • (1998) Sampai Nanti
        • (2000) Permaisuriku
        • (2002) The Best of Kahitna
        • (2003) Cinta Sudah Lewat
        • (2006) Soulmate
        • (2010) Lebih Dari Sekedar Cantik

        Yovie &The Nuno

        • (2001) Semua Bintang
        • (2005) Kemenangan Cinta
        • (2007) The Special One
        • (2010) Winning Eleven

        Solo

        • (2000) Kumpulan Karya Terbaik Yovie Widianto
        • (2005) A Portrait of Yovie
        • (2007) Kemenangan Hati

        Konser Solo

        • The Magical Journey of Yovie Widianto (2006)

        Karya-karya Yovie Widianto antara lain

        • Katakanlah (Tetty Manurung)
        • Merenda Kasih (Ruth Sahanaya)
        • Ada Cinta (Bening)
        • Mengapa Tak Ku Hindari (Bening)
        • Arti Sebuah Keangkuhan (Sherina)
        • Untukku (Chrisye)
        • Kemenangan Hati (Ikhsan)
        • Menanti (Dea Mirella)
        • Takkan Terganti (Dea Mirella)
        • Terlalu Cinta (Rossa)
        • Tak Termiliki (Rossa)
        • Kini (Rossa)
        • Menyesal (Resa Herlambang)
        • Biarkanlah (Nia Zulkarnaen)
        • Sebatas Mimpi (Rita Effendy)
        • Cerita Cinta (Kahitna)
        • Cantik (Kahitna)
        • Seandainya Aku Bisa Terbang (Kahitna)
        • Andai Dia Tahu (Kahitna)
        • Sampai Nanti (Kahitna)
        • Setahun Kemarin (Kahitna)
        • Permaisuriku (Kahitna)
        • Cinta Sudah Lewat (Kahitna)
        • Adakah Dia (Kahitna)
        • Katakan Saja (Kahitna)
        • Aku-Dirimu-Dirinya (Kahitna)
        • Cinta Sendiri (Kahitna)
        • Indah Ku Ingat Dirimu (Yovie & The Nuno)
        • Lebih Dekat Denganmu Juwita (Yovie & The Nuno)
        • Janji Di Atas Ingkar (Audy)
        • Kasih Putih (Glenn Fredly)
        • Suratku (Hedi Yunus)
        • Bukan Untukku (Rio Febrian)
        • Lebih Baik Darinya (Rio Febrian)
        • Salahi Aku (Rio Febrian)
        • Bila Ku Ingat (Lingua)
        • Adilkah Ini (Tia AFI)
        • Kekasih Sejati (Monita)
        • Beda (Andity)
        • Semenjak Ada Dirimu (Andity)

        Salju Band


        Pendatang baru ini cukup lama hadir meramaikan khasanah musik pop Indonesia karena Salju Band, nama band ini berdiri sejak 2005, asli buatan anak-anak Indonesia. Grup musik ini beranggotakan 4 orang yaitu Herman (vokal), Rudy (gitar), Ady (bass), dan Andy (drum). Genre musik ini adalah pop melayu.
        Album pertamanya ialah Salju yang  dirilis pada tahun 2008, tiga tahun setelah didirikan, sedang album keduanya yang dirilis tahun 2010 berjudul Cuma Kamu dengan mengandalkan hits Kasih, Cinta Sesaat dan Jembatan Kenangan. Mudah2an kehaditan Salju band makin memperkaya khasanah musik di Indonesia.

        Diskografi

        • (2008) Salju
        • (2010) Cuma Kamu
        Kasih

        Kau hadir dengan sejuta keindahan
        Kau tarik ku dengan pesonamu
        Membawa diriku kealam cinta
        *courtesy of LirikLaguIndonesia.net
        Bicaramu membuat tubuh ini bergetar
        Matamu pancarkan kesetiaan
        Membuat diriku semakin cinta

        Reff :
        Kasih peganglah tanganku
        Dan tatap mataku
        Betapa aku mencintaimu

        Katakanlah saat ini sayang
        Bahwa aku hanya milikmu... milikmu...

        Kuingin cinta kita berdua
        Abadi sampai saat ini
        Sampai nanti sampai kita mati

          Goliath


          Grup band pendatang baru bernama  Goliath, videoklipnya mulai wara-wiri di media tv, Goliath merupakan sebuah grup musik asal  Indonesia yang dibentuk pada tahun baru kemarin tepatnya tahun 2009. Grup musik ini beranggotakan 6 orang yaitu Ary (vokal), Dara (gitar), Rizal (lead gitar), Izwa (Bass), Ardy (keyboard), dan Gie (drum). Genre musik ini adalah pop.
          Album pertamanya ialah Goliath dirilis pada tahun 2009. Single pertama dari album ini berjudul Masih Disini Denganmu, belum begitu meledak, namun single kedua yang berjudul Cinta Monyet, mampu merebut perhatian pecinta musik tanah air sehingga grup band ini mulai banjir order manggung dan show di berbagai tv-tv swasta. Selamat datang di dunia musik Indonesia, kita tunggu karya-karya berikutnya.

          Diskografi

          • (2009) Goliath
          • (2010) Tinggal Seribu
          Cinta Monyet

          dulu waktu umurku belasan tahun sudah
          aku pernah ingin merasakan apa itu cinta
          tapi ku tak tahu bagaimana tuk memulai
          kadang ada perasaan yang tak bisa ku jelaskan
          *courtesy of LirikLaguIndonesia.net
          lirik sini, lirik sana, oh senangnya

          reff:
          aku suka dia, sama dia juga suka
          tapi kenapa sih mama bilang kalau ini cinta monyet
          oh padahal hatiku sering deg-degan saat ku dengan si dia
          ih masa' cinta ini cinta monyet

          tapi ku tak tahu bagaimana tuk memulai
          kadang ada perasaan yang tak bisa ku jelaskan

          lirik sini, aku coba lirik sana, oh senangnya

          repeat reff [2x]

          monyet dong